Jumat, 13 Februari 2015

CHEERLEADING KATEGORI UMUM (OPEN DIVISION)



Di kategori ini, Tim MAGNUM FORCE dari Singapore akhirnya berhasil mengungguli tim CROWN A dari Bandung, dengan hanya selisih 3,5 poin. Catatan cukup menarik dibuat oleh peringkat ketiga, DREAMS ALL-STARS dari Jakarta, yang menjadi tim Indonesia pertama yang mempertunjukkan basket toss layout twist, suatu teknik yang cukup sulit dan membutuhkan skill gymnastic yang sangat matang.

Tim FROG ALL-STARS dari Bandung, CROWN B, dan MPS ALL-STARS dari Balikpapan, berturut-turut meraih peringkat 4,5 dan 6 untuk kategori ini.
Catatan lainnya, sangat disayangkan, tim GRAZER ONE dari Jakarta mengalami kecelakaan yang cukup fatal, sehingga di tengah-tengah penampilannya, Dewan Juri terpaksa menghentikan penampilan, dan tidak memberi nilai bagi tim ini, kendati mereka sebenarnya tampil cukup baik secara keseluruhan. Sementara itu sangat disayangkan, tim GLIDERS yang datang jauh-jauh dari Manado, terpaksa batal tampil, karena salah seorang anggotanya cedera saat babak rehearsal.
===============================================
Di luar dari insiden kecil yang terjadi di tengah-tengah acara, secara keseluruhan, NCC 2010 tahun ini berjalan dengan lancar dan sukses, dan sudah jauh lebih baik dibanding tahun lalu. Hal yang sedikit mengganggu adalah Hall Basket Senayan yang rupanya tidak cukup besar untuk menampung 1200+ peserta dan 1900+ penonton, sehingga penuh sesak dan cukup panas saat siang hari, kendati sudah diperlengkapi dengan cooling-fan disana-sini. Kondisi ini tampaknya mengharuskan panitia untuk memindahkan NCC tahun depan ke venue yang lebih besar lagi, dan mungkin seleksi di tiap daerah, agar tidak terlalu banyak tim yang tampil dalam satu hari.
Catatan penting pula, bahwa NCC 2010 telah menjadi tonggak sejarah dalam dunia Cheerleading Indonesia, dimana untuk pertama kalinya Indonesia kedatangan tim Cheerleader dari luar negeri, yang mempertontonkan skill yang tadinya hanya bisa kita saksikan dari kepingan DVD atau streaming video dari Youtube. Mudah-mudahan hal tersebut dapat memacu tim Indonesia untuk berlatih lebih keras lagi, dan mengejar ketertinggalan dibanding negara Asia lainnya, sehingga suatu saat nanti Cheerleading Indonesia menjadi kekuatan yang diperhitungkan di Asia pada khususnya, dan di dunia pada umumnya.
Akhir kata, segenap Panitia NCC 2010 mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya, bagi para sponsor dan pendukung acara, para peserta, penonton, serta semua pihak yang terlibat dalam NCC 2010. Tidak lupa pula kami ucapkan permintaan maaf yang sebesar-besarnya atas segala kekurangan baik yang kami sadari maupun tidak, yang terjadi dalam NCC 2010 tahun ini, baik selama proses persiapan maupun pada saat hari-H, dan kami berjanji semua kekurangan tersebut akan kami jadikan pelajaran untuk pelaksanaan NCC 2011 tahun depan.
Maju terus Cheerleading Indonesia!
- See more at: http://indonesiancheerleading.com/index.php?s=choelas#sthash.8BooZ2iH.dpuf

1 komentar:

  1. hei.. salam kenal kakak
    liat juga blog aku http://cheersindonesia.blogspot.com/
    sharing bareng dan jadi admin yukk.
    biar bisa saling tuker ilmu

    terimakasih
    cheers for life
    \(^_^)/

    BalasHapus